Jakarta, CNBC Indonesia – Fenomena kantor kosong seperti bangunan ‘berhantu’ semakin banyak terjadi di Jakarta. Namun hal ini bukan disebabkan oleh keberadaan hantu sejati, melainkan karena belum adanya penyewa atau tenant. Bagaimanakah prospek bisnis perkantoran di masa yang akan datang?
Ketua harian Perhimpunan Jasa Pengusaha Jasa Kantor Bersama (Perjakbi) Juhaidy Rizaldy Roringkon mengatakan bahwa ketiadaan regulasi membuat bisnis perkantoran menjadi hal yang mengkhawatirkan. Meskipun demikian, Juhaidy tetap optimis terhadap bisnis tersebut.
Untuk informasi lebih lanjut, saksikan dialog antara Shinta Zahara dengan Ketua harian Perhimpunan Jasa Pengusaha Jasa Kantor Bersama (Perjakbi) Juhaidy Rizaldy Roringkon dalam Program Property Point CNBC Indonesia, pada Selasa (15/10/2024).