BeritaBerkala: Portal Informasi Harian hingga Bulanan
Berita  

Musdalifah Pangka Dipilih Sebagai Ketua PPPSRS Kalibata City

Rapat Umum Pembentukan Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (PPPSRS) Umum dan Komersial Campuran Kalibata City telah menetapkan Hajjah Musdalifah Pangka sebagai Ketua terpilih Pengurus PPPSRS Kalibata City. (16/12)

Ketua Panitia Musyawarah (Panmus) Kalibata City Muhammad Mada menyatakan, proses pembentukan PPPSRS di Kalibata City berjalan dengan baik dan menjunjung tinggi prinsip-prinsip demokrasi, di mana kepengurusan definitif telah ditetapkan melalui proses musyawarah mufakat yang diputuskan bersama dalam agenda rapat.

“Berhubungan dengan adanya satu paket calon pengurus dan satu paket calon pengawas yang telah ditetapkan dalam tata cara musyawarah mufakat, rapat memutuskan untuk mengangkat dan mengesahkan paket pengurus dan pengawas PPPSRS Kalibata City dengan masa jabatan 3 tahun terhitung sejak tanggal dicatatkan dan mendapatkan pengesahan dari Gubernur Provinsi DKI Jakarta,” kata Muhammad Mada.

Musyawarah pemilik dan penghuni Kalibata City menyetujui dan secara menetapkan Hajjah Musdalifah Pangka untuk mengemban tugas sebagai Ketua Pengurus P3RSR Kalibata City selama 3 Tahun ke depan dengan melakukan penandatanganan pakta integritas.

Hajjah Musdalifah Pangka Ketua Pengurus PPPSRS Kalibata City bersyukur dan berterima kasih kepada semua pendukungnya yang tetap solid. Dia juga mengapresiasi kerja Tim Panmus yang tegas dan developer yang telah memfasilitasi penyelenggaraan Rapat Umum Pembentukan PPPSRS Kalibata City.

Menurutnya, meski ada dinamika namun secara umum rapat telah berjalan sesuai koridor aturan yang ada. Apa yang dilakukan Pimpinan Rapat, diakuinya dapat dipertanggungjawabkan. Kepengurusan Defenitif PPPSRS Kalibata City sudah lama ditunggu-tunggu oleh sebagian besar warga Kalibata City.

Saat menyampaikan pidato pemenangannya, Hajjah Musdalifah berjanji akan menjadikan Kalibata City sebagai hunian perkotaan terbaik di Indonesia dalam aspek pengelolaan dengan bekerja sama perusahaan property management profesional, handal, dan terbukti berkinerja unggul selama ini, demi mewujudkan hunian yang lebih beriman-bertaqwa kepada Allah SWT, komunikatif, inovatif, akuntabel, transparan, nyaman, harmonis, damai dan berbudaya.

Dia juga akan meningkatkan kualitas lingkungan dan sosial dengan mengajak dan memberi kesempatan seluruh stakeholder untuk berpartisipasi dalam pengelolaan kawasan Kalibata City lebih baik sebagai wujud tanggung jawab dan rasa memiliki bersama warga Kalibata City.

”Saya juga ingin meningkatkan wawasan dan pengetahuan seluruh stakeholder bagaimana hidup dan berapartemen yang berbudaya dan bermartabat. Menjaga keharmonisan dan kerukunan antar warga yang berbeda-beda suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) dalam bingkai bhineka tunggal ika,” pungkasnya.

Adapun susunan lengkap Pengurus PPPSRS Kalibata City terpilih adalah Ketua Pengurus Hajjah Musdalifah Pangka, Sekretaris Pengurus Edwin Oktaviary Gobel. Sementara susunan Pengawas PPPSRS terpilih, Ketua Pengawas Drs. Budiman Achmad Pakki dan Sekretaris Pengawas Syachrul Amiruddin yang juga dipilih secara aklamasi. (RI)