Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyampaikan duka cita mendalam atas gugurnya empat perwira TNI AU yang menjadi korban jatuhnya pesawat di Gunung Bromo, Kabupaten Pasuruan.
Keempat perwira tersebut adalah Letkol (Pnb) Sandhra Gunawan, Kolonel (Adm) Widiono Hadiwijaya, Kolonel (Pnb) Subhan, dan Mayor (Pnb) Yuda Anggara Seta.
LaNyalla mengatakan bahwa Indonesia sangat kehilangan dengan gugurnya keempat personel TNI AU. Dia juga berharap agar generasi muda dapat meneladani pengabdian dan dedikasi para korban dalam menjaga keamanan dan kedaulatan negara, terutama wilayah udara.
Selain itu, LaNyalla juga berterima kasih kepada masyarakat, aparat TNI, Polri, Basarnas, BPBD dan pihak lainnya yang cepat melakukan evakuasi korban.
Dua pesawat latih Super Tucano yang mengalami kecelakaan sedang menjalani latihan profisiensi formasi. Dua pesawat jatuh di dua lokasi berbeda di lembah lereng Gunung Bromo di Pasuruan pada Kamis (16/11) kemarin.